SMK Negeri 1 Kutasari – Purbalingga
Jl. Raya Tobong, Desa Meri, Kec. Kutasari – Purbalingga, telp. (0281) 6599204, kode Pos.53361
NSS : 321030309011 / NPSN : 20356186
VISI
Menjadi Sekolah Menengah Kejuruan yang bertaqwa, berkarakter unggul, professional, berdaya saing dan peduli lingkungan hidup
MISI
- Menfasilitasi warga sekolah untuk beribadah menurut agama dan kepercayaannya masing-masing.
- Menyelenggarakan layanan pendidikan yang berbudaya dan berkarakter unggul.
- Menerapkan pola hidup tertib dan disiplin dalam kehidupan sehari-hari di sekolah.
- Menyelenggarakan proses pembelajaran yang komprehensif,
- Mewujudkan sekolah sebagai pusat pengembangan diklat ketrampilan, serta mitra bagi industri.
- Menyelenggarakan kegiatan Unit Produksi sekolah , dengan pelayanan dan produk standar pasar.
- Menyelenggarakan proses pembelajaran berwawasan lingkungan hidup
- Melibatkan warga sekolah dalam usaha pencegahan pencemaran, penanggulangan kerusakan dan pelestarian lingkungan hidup.
TUJUAN
- Terwujudnya insan yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Terwujudnya kehidupan disekolah yang tertib, disiplin, dan berbudaya unggul.
- Terlaksananya kegiatan belajar mengajar yang komprehensif, kompetitif.
- Terwujudnya tenaga kerja tingkat menengah yang berahlak mulia, kompeten, disiplin, berdedikasi dan berdaya saing.
- Terwujudnya sekolah sebagai pusat diklat kertampilan dan mitra industri.
- Terwujudnya Unit Produksi sekolah sebagai unit pengembangan jiwa wirausaha yang tangguh, berdaya saing dan marketable.
- Terciptanya lingkungan SMK Negeri 1 Kutasari yang Asri, Hijau, Bersih dan sehat, bebas polusi.
- Terwujudnya warga sekolah yang peduli pada pelestarian lingkungan, pencegahan pencemaran dan perlindungan lingkungan hidup
NILAI BUDAYA SEKOLAH
SIGAP; santun, inovatif, giat, amanah, dan percaya diri
- Santun : setiap warga sekolah membiasakan pola berperilaku mengasihi yang lebih muda dan menghormati orang yang lebih tua
- Inovatif : setiap warga sekolah membudayakan sikap menghargai kreasi pikir dan perilaku
- Giat : setiap warga sekolah membudayakan dan menghargai sikap hidup rajin belajar, rajin berkarya , dan menghargai waktu
- Amanah : setiap warga sekolah menghargai dan membudayakan sikap jujur, dapat dipercaya, dan bertanggungjawab atas tugas dan kewajiban yang harus dilakukan.
- Percaya diri : setiap warga sekolah menghargai dan membudayakan sikap mandiri, tidak bergantung pada orang/pihak lain dan percaya atas kemampuan yang dimiliki.